SATPOL TEMANGGUNG
Pada hari ini gabungan anggota Satpol PP Temanggung, Dinas Kesehatan dan Kepolisian melakukan sidak / monitoring makanan kadaluwarsa di 4 Kecamatan di Wilayah Kabupaten Temanggung yaitu Kecamatan Pringsurat, Kaloran, Jumo dan Kecamatan Candiroto dan dalam kesempatan tersebut di beberapa pasar ditemukan berbagai makanan / roti dalam kaleng yang telah kadaluwarsa dan melebihi tanggal yang ditetapkan
sehingga dapat membahayakan kesehatan konsumen, makanan kadaluwarsa tersebut biasanya dicampur dengan makanan yang masih baru sehingga dapat mengelabuhi para pembeli sehingga masyarakat di himbau agar meneliti masa berlaku dalam kemasan yang akan dibeli dan apabila mengetahuinya dapat menghubungi aparat yang berwajib, selain menyita makanan yang telah kadaluwarsa Tim Gabungan tersebut juga menyita petasan / mercon yang di perjual belikan di pasar karena dapat membahayakan dan mengganggu ketentraman masyarakat
0 komentar:
Posting Komentar